Timnas Indonesia akan kembali hadapi Brunei Darussalam dalam laga leg kedua play-off Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (17/10) besok.
Setelah mengalahkan Brunei 6-0 di GBK Kamis (12/10) lalu, Timnas akan bertandang ke Hassanal Bolkiah National Stadium untuk kembali menghadapi Brunei.
Bek senior Timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto, mengaku ingin memastikan Timnas Indonesia lolos ke babak berikutnya.
“Harapan saya sebagai pemain, kita punya tujuan di sini bahwa kita ingin memastikan kita mau lanjut ke putaran berikutnya,” ujarnya.
Meski tidak dimainkan pada pertandingan leg pertama, Bek Madura United tersebut tetap mempersiapkan diri secara maksimal.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong pun akan mengerahkan anak asuhnya untuk menampilkan yang terbaik.
“Kami datang ke sini dengan kondisi yang bagus, untuk fans di Indonesia atau pun yang ada di Brunei, kami akan melakukan yang terbaik,” ucapnya.