Seperti sudah diperkirakan banyak pihak, Kylian Mbappe sudah menentukan Real Madrid sebagai klub barunya setelah musim ini berakhir. Para rival mungkin sudah mengurut dada sambil pusing mikirin gimana caranya menaklukkan El Real.
Paris Saint-Germain bersiap melakoni musim terakhir mereka dengan Mbappe di lini depan mereka. Pekan lalu, sang penyerang telah memberi tahu PSG akan hengkang pada akhir musim, mengakhiri ikatan selama dua tahunnya di klub Paris itu.
Usai pengumuman perpisahan tersebut, Mbappe segera dikaitkan dengan transfer ke klub yang lebih besar. Real Madrid, yang dua tawaran sebelumnya ditolak, segera menempati posisi terdepan sebagai calon klub baru pemain berusia 25 tahun itu.
Seiring adanya klausul perpanjangan setahun dalam ikatan terakhir Mbappe dengan PSG, kepergian sang striker akan melibatkan biaya transfer atau pengorbanan finansial dari pihak pemain.
Pada Selasa (20/2), Madrid dikabarkan sudah berhasil mengikat kesepakatan dengan Mbappe. Kabar ini sekaligus memupus harapan “iseng-iseng berhadiah” yang dirasakan klub yang sempat diisukan diminati sang bintang seperti Liverpool dan Arsenal.
Menurut BBC, Mbappe disebut akan menerima kontrak selama lima tahun di Santiago Bernabeu. Eks pemain Monaco itu akan digaji 15 juta euro semusim. Tambahannya yang menggiurkan, yakni 150 juta euro bonus kepindahan yang akan dicicil Madrid selama lima tahun. Mbappe ditengarai pula akan mendapatkan bagian dari hak citranya.
Namun, pengumuman kesepakatan kontrak tidak bisa segera. Pemberitahuan resmi ikatan itu baru akan dilakukan setelah Los Blancos dan PSG dipastikan tidak bertemu di fase gugur Liga Champion.
Les Parisiens disebut telah membuat rencana untuk mengantisipasi kepergian Mbappe. PSG tengah membangun tim yang lebih muda sambil berusaha keluar dari predikat pengumpul bintang.
Setelah pada tengah pekan memastikan perpisahan begitu 2023-24 ini berakhir, Mbappe dicadangkan saat PSG menghadapi Nantes. Namun, ia bangkit dari bangku cadangan untuk mencetak gol penalti. PSG pun memuncaki klasemen Ligue 1 dengan keunggulan 14 poin dari Nice.
Les Rouges et Bleus juga akan menghadapi Nice di perempat final Coupe de France. Di Liga Champion, sudah menang 2-0 atas tamunya, Real Sociedad, di leg 1 ronde 16 besar. Mbappe membuka skor dalam kemenangan itu.
Gol ke gawang Sociedad itu merupakan gol keempat Mbappe di Liga Champion. Di Ligue 1, koleksinya sudah mencapai 21 gol. Dalam 291 laga berseragam PSG, Mbappe telah mengemas 244 gol dan 93 assist. Penyerang berusia 25 tahun itu merasakan lima gelar liga dengan PSG.
View this post on Instagram
Saga transfer Mbappe sempat memuncak pada akhir musim 2021-22. Saat itu, penyerang timnas Prancis itu siap meninggalkan Paris dengan status bebas transfer. Namun, ia akhirnya meneken perpanjangan dua tahun dengan opsi setahun lagi.
Akan tetapi, Mbappe menampik tambahan setahun dari kesepakatan pada musim panas lalu. Keputusan itu berlanjut dengan tidak disertakannya sang bintang dalam tur pramusim PSG ke Jepang pada Juli. Saat itu, Mbappe menolak bertemu dengan Al-Hilal, klub Arab Saudi yang konon menyiapkan rekor transfer 259 juta pound.
Mbappe kemudian kembali ke tim pertama PSG setelah pembicaraan dengan pihak klub. Kini, PSG tak bisa lagi menahan keinginan pindah sang bintang.
Madrid sempat dikabarkan memberikan peringatan, yakni berupa kabar bahwa mereka mengincar pula Erling Haaland. Kedua penyerang nyaris mustahil berada di dalam satu klub mengingat adanya aturan Financial Fair Play.
Menyusul gercep Madrid, musim depan Mbappe akan berseragam putih mereka. Jika Luka Modric jadi hengkang pada akhir musim, kostum bernomor punggung 10 akan berpindah ke Mbappe.
Pelatih Los Merengues, Carlo Ancelotti, disebut sudah menyimpan gagasan bagaimana memaksimalkan Mbappe dalam skuadnya. El Real sudah memiliki Jude Bellingham yang fenomenal pada musim ini, musim pertamanya sepindah dari Dortmund. Ancelotti ditengarai akan memainkan Mbappe sebagai ujung tombak dengan dukungan Bellingham di belakangnya dan Vinicius Jr. di sayap.
Mari membayangkan akan bagaimana trio Bellingham-Mbappe-Vini mengoyak pertahanan lawan.