Persik Kediri berhasil mengalahkan PSM Makassar di pekan keenam Liga 1 2023/24. Pertandingan yang bergulir di Stadion BJ Habibie, Parepare, Kamis (3/8/2023) berakhir dengan skor 1-2.
PSM Makassar berhasil unggul terlebih dahulu di babak pertama lewat gol yang diciptakan oleh Yuran Fernandes pada menit ke-27. Gol Yuran Fernandes dicetak melalui titik penalti.
Persik Kediri berhasil mengejar ketertinggalan lewat Krisna Bayu Otto pada menit ke-52. Dua menit berselang bagian Jefinho yang mencetak gol dan membuat Persik Kediri berbalik unggul.
Kemenangan yang diraih oleh Persik Kediri menjadi yang kedua untuk mereka di musim ini. Sebelumnya kemenangan pertama yang diraih didapat saat mengalahkan Arema FC dengan skor 5-2.
Berikut 4 Fakta Kekalahan PSM Makassar dari Persik Kediri:
4. Gol dan Penalti Pertama Yuran Fernandes
Pemain asal Cape Verde, Yuran Fernandes berhasil mencetak gol pertamanya untuk PSM Makassar di Liga 1 2023/24. Gol yang dicetak oleh Yuran Fernandes dihasilkan melalui titik penalti.
Yuran Fernandes sendiri memang dipercaya sebagai algojo penalti untuk PSM Makassar sejak musim lalu. Pada musim sebelumnya Yuran Fernandes berhasil mencetak lima gol untuk PSM Makassar.
Uniknya, dari lima gol yang dicetak oleh Yuran Fernandes, empat diantaranya dihasilkan dari penalti. Sedangkan, satu gol lagi dicetak dari tap-in saat PSM Makassar menghadapi Persik Kediri.
3. Kekalahan Kedua PSM Makassar
Kalahnya PSM Makassar atas Persik Kediri, menjadi kekalahan kedua mereka di musim ini. Sebelumnya PSM Makassar pernah kalah oleh Dewa United 1-2 pada pekan kedua Liga 1 2023/24.
Dua kekalahan yang diderita oleh PSM Makassar didapat saat mereka bermain di kandang sendiri di Stadion, BJ Habibie, Pare-pare. Kekalahan tersebut seolah berbicara jika PSM Makassar justru bermain lebih baik saat bermain tandang.
Perolehan saat bermain tandang, PSM Makassar belum terkalahkan. Tim berjulukan Juku Eja itu mencatatkan dua kali menang dan dua kali imbang.
2. Sepi Penonton
Pada pertandingan menghadapi Persik kediri, tercatat menjadi pertandingan kedua PSM Makassar yang paling sedikit disaksikan oleh penonton di stadion. Pada kekalahan pertama mereka, penonton yang hadi tidak lebih dari 3.500 penonton.
Untuk pertandingan menghadapi Persik Kediri, penonton yang hadir lebih sedikit lagi. Penonton yang hadir hanya 1.500 saja.
Hal tersebut terjadi karena para pendukung PSM Makassar merasa tiket yang dijual cukup mahal. Sebelumnya mereka menuntut manajemen untuk menurunkan harga tiket.
1. Kena Comeback Kedua
Selain kekalahan kedua, PSM Makassar harus menelan pil pahit. Pasalnya kedua kekalahan mereka didapat setelah mereka unggul terlebih dahulu.
Ya, PSM Makassar mendapatkan dua kekalahan usai tim tamu comeback di pertandingan tersebut. Uniknya, dua pertandingan tersebut berakhir dengan skor yang sama pula 1-2.
View this post on Instagram