Kekalahan Persija Jakarta atas Dewa United di pekan ke-10 Liga 1 2023/24 tampaknya meninggalkan cerita yang menegangkan. Bermain di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (25/8) Persija Jakarta kalah dengan skor 2-0.
Gol dari Dimitrios Kolosov (60′) dan Septian Bagaskara (90+5) memastikan tiga poin untuk Dewa United. Berkat hasil itu, Dewa United berhasil naik ke peringkat tujuh klasemen sementara Liga 1 2023/24.
Sebaliknya, Persija Jakarta harus rela berada di urutan ke-10 dengan mengoleksi 13 poin. Kekalahan tersebut menjadi yang ketiga untuk Persija Jakarta.
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll terlihat tidak senang dengan hasil yang diraih anak asuhnya. Selepas pertandingan, Thomas Doll menghampiri bench Dewa United dan menyalami semua yang ada di sana.
Setelahnya Thomas Doll langsung masuk ke ruang ganti tanpa menemani para pemain yang menghampiri suporter Persija Jakarta, The Jakmania yang hadir di stadion. Hanya para asisten pelatihnya yang mengikuti para pemain untuk sekiraya menyapa para pendukungnya.
Ketegangan semakin menjadi saat Thomas Doll akan melakukan sesi konferensi pers. Dirinya sedikit naik pitam saat tahu yang melakukan konferensi pers lebih dahulu adalah tim tuan rumah.
Kepada Media Officer Dewa United, I Ngurah Made Wirya Darma, Thomas Doll mempertanyakan hal tersebut dan terlihat tak terima dengan apa yang terjadi. Meski tidak tertuang di regulasi bahwa yang harus melakukan konferensi pers pertama adalah tim tamu, tetapi hal tersebut sudah menjadi aturan yang tak tertulis.
Seketika suasana hati dan raut wajah Thomas Doll berubah. “Kenapa kita preskon belakangan? Apa alasannya? Biasanya tamu duluan? Kenapa saya harus menunggu? Apa masalahnya, hah?” kata Doll ketika datang.
Saat memasuki pertanyaan ketiga, pelatih asal Jerman itu menyatakan hanya akan menerima dua pertanyaan saja. Hal tersebut dilakukannya karena sesi konferensi persnya diserobot tim tuan rumah.
“Ini adalah pertanyaan terakhir, saya tidak ingin menunggu lebih lama lagi. Tim tamu seharusnya pertama. Saya tidak ada masalah dengan Anda (wartawan), tapi saya akan akhiri sekarang,” ungkap Thomas Doll sembari berdiri meninggalkan meja konferensi pers.
Tak lama setelah meninggalkan meja konferensi pers, terdengar bantingan pintu yang cukup keras sampai membuat seluruh wartawan terkaget. Setelah ditelusuri, menurut beberapa saksi mata, pintu tersebut ternyata dibanting oleh Thomas Doll saat meninggalkan ruang konferensi pers.
Tidak diketahui maksud dari yang dilakukan Thomas Doll, namun kemungkinan besar karena suasana hatinya yang sedang tidak baik setelah hasil pertandingan dan kejadian di ruang konferensi pers.
LUPA CARA CETAK GOL
Dalam sesi konferensi pers, Thomas Doll menjelaskan jika kekalahan atas Dewa United diakibatkan karena anak asuhnya lupa cara mencetak gol. Pasalnya dari empat laga terakhir Persija Jakarta, mereka hanya mencetak tiga gol saja. Berbeda dengan catatan kebobolan mereka, yakni tujuh gol.
Thomas Doll mengakui sebetulnya Persija Jakarta memiliki beberapa peluang yang seharusnya berakhir dengan gol. Namun sebaliknya, timnya gagal mengkonversikan peluang tersebut menjadi sebuah gol.
“Saya pikir babak pertama kami bertahan dengan baik, mereka (Dewa United) tak memiliki kesempatan mencetak gol. Akan tetapi, kami juga lupa cara untuk mencetak gol karena sebenarnya memiliki beberapa kesempatan untuk melakukan itu,” ungkap Thomas Doll.
“Ini masalah yang juga kami alami di pertandingan sebelumnya,” tambahnya.
KECEWA
Pada laga menghadapi Dewa United, para pemain Persija Jakarta seharusnya memiliki semangat yang lebih karena kedatangan suporter mereka. Bahkan suara yang dikeluarkan oleh para suporter Persija Jakarta terdengar sangat jelas sampai menutupi suara dari suporter tuan rumah.
Akan tetapi Thomas Doll menyayangkan anak asuhnya bermain tidak dengan gayanya sendiri. Alhasil kedatangan suporter ke Indomilk Arena harus berakhir dengan kekecewaan.
“Saya tidak senang dengan ini. Ini bukan gaya permainan Persija, tetapi level kami saat ini seperti itu. Atmosfernya sudah bagus karena kedangan suporter, tetapi karena kekalahan ini mereka harus pulang dengan kekecewaan,” lanjutnya.
View this post on Instagram