Laga pekan ke-12 akan tersaji antara Persib Bandung melawan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (16/9) pukul 15.00 WIB. Nantinya pertandingan tersebut akan tersaji secara langsung di stasiun televisi.
Pada pertandingan tersebut baik Persib Bandung dan Persikabo 1973 akan tampil pincang. Absennya beberapa pemain membuat keduanya tak akan menurunkan kekuatan penuhnya.
Untuk di kubu Persikabo 1973, tim berjulukan Laskar Padjajaran harus tampil tanpa Andy Setyo dan Dimas Drajad. Belum lagi pelatih mereka, Aji Santoso saat ini sedang sakit.
Tentunya akan menjadi momen yang sulit untuk Persikabo 1973 saat menghadapi Persib Bandung. Padahal saat ini Persikabo 1973 tengah berusaha memperbaiki posisinya di klasemen.
Saat ini Persikabo 1973 ada di posisi 17 dengan sembilan poin. Poin tersebut didapat dari dua kali menang, tiga kali imbang dan enam kali kalah.
“Situasinya memang kami belum menang dan itu menjadi tekanan masing-masing yang ada di tim Persikabo. Untuk masalah internal tidak ada permasalahan dengan suporter dan manajemen juga tidak ada,” sebut Asisten Pelatih Persikabo 1973, Asep Ardiansyah.
TARGET
Pada pertandingan menghadapi Persib Bandung, Persikabo 1973 menargetkan untuk bisa meraih poin. Tentu bukan hal yang mudah.
Persib Bandung yang bermain di depan pendukungnya tidak mudah untuk dikalahkan. Namun, para pemain Persikabo 1973 saat ini disebutkan tengah dalam kondisi yang baik.
“Memang kuncinya kami sama-sama tahu dan sama-sama mau, kuncinya kita harus bisa memenangkan pertandingan, atau besok minimal kita bisa curi poin,” kata Asep.
“Mungkin kalau besok kami dapat poin itu akan memperingan beban kami untuk pertandingan-pertandingan berikutnya,” tukasnya.
YANDI SOFYAN
Pemain Persikabo 1973, Yandi Sofyan mengaku Persib Bandung bukanlah lawan yang mudah. Demi bisa mendapatkan hasil yang maksimal, Yandi Sofyan akan berjuang keras di atas lapangan.
“Pastinya kekuatannya sangat merata, enggak ada pemain ini bisa digantikan pemain yang satunya lagi. Saya rasa menjadi keuntungan tersendiri bagi persib memiliki kedalaman skuad yang sangat luar biasa,” paparnya.
“Tapi yang saya sampaikan tadi kita hanya fokus ke tim kita sendiri, biarkan masalah taktikal di dalam lapangan itu di ranahnya coach, kita hanya menjalankan instruksi dari coach sendiri,” ungkapnya.
Sebelumnya Persikabo 1973 sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi Persib Bandung. Persiapan pun dilakukan dalam waktu yang cukup panjang.
“Kami punya waktu dua minggu setelah laga terakhir melawan Dewa United, sudah langsung fokus menghadapi Persib karena tahu yang dihadapi itu Persib,” sebutnya.
TARGET PERSIB
Sementara itu, Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengakui ada dua pemain yang tidak dapat tampil menghadapi Persikabo 1973. Dua pemain yang tidak dapat tampil adalah Beckham Putra dan Alberto Rodriguez.
Kedua pemain yang tidak dapat tampil diketahui tengah mengalami cedera. Bahkan Alberto Rodriguez sudah tidak tampil sejak menghadapi Persija Jakarta di pekan ke-11.
“Kembali berlatih setelah jeda kondisi pemain fresh, itu yang kami harapkan. Ada dua pemain yang tidak bisa tampil, Beckham dan Alberto,” jelas Bojan Hodak.
Sebetulnya ada satu pemain lagi yabg diragukan tampil. Tetapi, kondisi sang pemain sudah lebih baik dari sebelumnya.
Pemain yang dimaksud adalah Ciro Alves. Pemain asal Brasil itu memiliki masalah di bagian kakinya.
“Sementera Ciro masih kami pantau, tentunya harapan kami bisa main. Kemenangan adalah hal penting pada laga besok untuk mengangkat posisi di kalsemen sementara saat ini,” ucap Bojan.
View this post on Instagram