Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan jika Liga 1 2023/24 kemungkinan akan berhenti saat Piala Asia U-23 berlangsung. Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu sebelumnya sudah membangun komunikasi dengan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dan klub kontestan.
Diberhentikannya Liga 1 2023/24 untuk sementara waktu bukan tanpa alasan. Pasalnya jadwal Liga 1 2023/24 dan Piala Asia U-23 bertubrukan atau bentrok satu sama lain.
Ditakutkan jika jadwal bentrok seperti itu, klub akan sulit melepaskan untuk melepaskan pemainnya ke timnas U-23 Indonesia. Untuk itu Erick Thohir meminta Liga 1 2023/24 berhenti sementara waktu saay Piala Asia U-23 berlangsung.
““Kita (PSSI dan PT LIB) cari solusi sama-sama tapi saya sudah meminta kepada PT LIB, khususnya untuk Piala Asia U-23 2024 pada April 2023, saya memohon kompetisi berhenti sebentar,” ujar Erick Thohir.
MENYANGGUPI
Dalam komunikasi yang dibangun oleh PSSI, PT LIB dan klub, Erick Thohir menyebutkan jika PT LIB dan klub telah menyanggupi untuk memberhentikan sementara Liga 1 2023/24. Jika pemberhentian resmi dilakukan, maka pekan ke-32 sampai 34 Liga 1 2023/24 akan ditunda terlebih dahulu.
Untuk pekan 32-34 sendiri rencananya berlangsung pada 1-28 April 2023 atau berbarengan dengan periode Piala Asia U-23 2024. Kompetisi akbar se-Asia itu rencananya digelar ada 15 April-3 Mei tahun depan di Qatar.
“Dari PT LIB, sudah menyanggupi, klub-klub menyanggupi. Sehingga, ketika Timnas Indonesia U-23 bermain di Piala Asia U-23 2024, para pemain terbaik bisa [bergabung],” jelasnya.
PUSING
Erick Thohir mengakui meskipun nantinya Liga 1 2023/24 diberhentikan sementara, dirinya tetap akan merasakan pusing. Sebab, banyak pilar Timnas U-23 Indonesia yang berkarier di luar negeri, khususnya di Eropa.
Diyakini pemanggilan pemain yang tengah berkarier di Eropa akan sulit. Alasannya karena Piala Asia U-23 tidak masuk ke kalender FIFA.
“Tetapi, saya masih pusing karena Piala Asia U-23 2024 tidak masuk kalender FIFA. Pemain-pemain kita yang di Eropa ini belum mendapatkan jawaban sampai sekarang,” imbuh Erick Thohir.
“Apakah mereka bisa memperkuat Timnas Indonesia U-23 atau tidak karena ada empat sampai lima pemain yang berkompetisi di Eropa,” sambungnya.
PEMAIN ABROAD
Timnas U-23 Indonesia diketahui memiliki beberapa pemain yang berlaga di luar negeri. Setidaknya ada Rafael Struick, Ivar Jenner, Elkan Baggott, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam dan Marselino Ferdinan.
Untuk Rafael Struick dan Ivar Jenner saat ini mereka keduanya bermain di Liga Belanda bersama dengan ADO Den Haag dan FC Utrecht. Lalu ada juga Elkan Baggott yang bermain di Championship Division di Liga Inggris.
Terakhir yang bermain di Eropa adalah Marselino Ferdinan yang memperkuat KMSK Deinze di Liga Belgia. Sedangkan untuk Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan saat ini tengah berbaju Jeonnam Dragons di Liga Korea Selatan dan Tokyo Verdy di Liga Jepang.
View this post on Instagram