Kabar sedap buat para pendukung Real Madrid. Carlo Ancelotti meneken kesepakatan baru di klub raksasa Spanyol itu. Durasi kontrak anyar itu sampai Juni 2026. Brasil akan manyun dengan perkembangan ini.
Jauh sebelum penandatanganan ikatan anyar ini, yaitu sejak awal 2023, Ancelotti ditautkan erat dengan posisi pelatih timnas Brasil. Karena kemungkinan Ancelotti menerima pinangan dari Brasil disebut cukup gede, sejumlah nama dikaitkan sebagai penggantinya di El Real. Xabi Alonso, yang bersinar bersama Bayer Leverkusen, adalah salah satunya.
Namun, Don Carlo akhirnya memutuskan untuk tetap berada di Los Blancos. Kesepakatan ini merupakan perpanjangan dari kontrak awal pada 2021 selama tiga tahun.
Kolaborasi Ancelotti dan Madrid menghasilkan 10 gelar, termasuk dua Liga Champion, dengan yang kedua hadir pada musim pertama kedatangan keduanya. Titel-titel lainnya antara lain satu La Liga, dua Copa del Rey, dan dua Club World Cup.
Penunjukan yang dibuat Madrid pada 2021 itu merupakan yang kedua kalinya terhadap Ancelotti. Masa kepelatihan pertama eks gelandang itu di Santiago Bernabeu berlangsung pada 2013-2015. Kepergiannya saat itu adalah setahun usai mempersembahkan gelar Liga Champion.
Pelatih berusia 64 tahun itu kembali untuk kali kedua menggantikan Zinedine Zidane. Klub terakhir yang diracik Ancelotti sebelum kembali ke Los Merengues adalah Everton.
Dua trofi Liga Champion menjadikan Ancelotti satu-satunya pelatih yang memenangi sebanyak empat kali. Ancelotti juga merupakan satu-satunya pelatih yang meraih gelar di lima liga utama di Eropa, yaitu Italia, Inggris, Prancis, Jerman, dan Spanyol.
Setelah Liga Champipn 2022, Ancelotti membawa Madrid meraih Copa del Rey musim lalu. Namun, Madrid hanya finis runner-up di La Liga dan mandek di semifinal Liga Champion.
El Real boleh jadi yakin memperpanjang ikatan eks pelatih Napoli dan Parma itu melihat konsistensi Luka Modric cs. musim ini. Madrid memuncaki klasemen La Liga hingga 18 jornada. Si Putih juga masih berpeluang besar di Liga Champion dan kompetisi piala domestik.
Yang akan menarik adalah efek persetujuan kontrak Ancelotti di Madrid ini terhadap nasib timnas Brasil. Juara dunia lima kali itu mesti mencari sosok lain untuk mengarsiteki Selecao.
View this post on Instagram
Sampai sebulan lalu, Brasil masih yakin Ancelotti akan menerima tantangan menangani Selecao. Bahkan setelah Ednaldo Rodrigues dipecat dari jabatan Presiden Federasi Sepak Bola Brasil (CBF), nama Ancelotti masih kuat dikaitkan sebagai pelatih tetap timnas Brasil.
Brasil tengah mengalami masalah dalam kualifikasi Piala Dunia 2026. Setelah mencatat start bagus dengan dua kemenangan, Marquinhos cs. hanya mendulang satu poin dari empat pertandingan terakhir di zona Conmebol. Selecao yang ditangani pelatih interim, Fernando Diniz, itu pun tercecer di peringkat keenam klasemen.
Pertandingan terakhir Brasil di kandang juga berakhir dengan kekalahan 0-1 dari juara bertahan, Argentina. Kekalahan itu menjadi kekalahan kandang pertama dialami Selecao di ajang kualifikasi Piala Dunia.
Ancelotti batal datang, krisis di timnas Brasil kayaknya bakal semakin berlarut-larut.