Piala Presiden 2024 dipastikan akan digelar mulai 19 Juli sampai 4 Agustus 2024. Bandung akan menjadi tempat dilakukannya pembukaan Piala Presiden 2024.
Laga akan dibuka oleh pertandingan dari Persib Bandung melawan PSM Makassar. Untuk pertandingannya akan dilaksanakan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
Selain Persib Bandung dan PSM Makassar, ada enam tim lagi yang turut ambil bagian di Piala Presiden 2024. Keenam tim tersebut adalah Persis Solo, Bali United, Madura United, Persija Jakarta, Borneo FC, dan Arema FC.
Adapun alasan kenapa peserta Piala Presiden 2024 hanya diikuti oleh delapan tim. Hal tersebut diungkapkan oleh Ferry Paulus selaku Direktur utama PT Liga Indonesia Baru (LIB).
“Ada tiga klub yang selalu ikut berpartisipasi. Karena ini judulnya Piala Presiden, maka klub itu harus berpartisipasi,” ujar Ferry di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, pada Senin (7/15).
“Ada Persib, Persija, dan Arema FC. Piala Presiden juga memiliki tiga tuan rumah, Persib, Persis Solo, dan Bali United,” katanya menambahkan.
“Lalu ada empat peserta lagi yang ikut, dengan pemilihannya dari peserta turnamen antarklub Asia, itu ada Madura United, Persib, PSM Makassar, dan Borneo FC,” imbuhnya.
Alasan itu pun yang akhirnya melandasi kedelapan tim yang ada saat ini diundang untuk mengikuti Piala Presiden 2024.
HADIAH DAN MATCH FEE
Selain itu, Piala Presiden 2024 dipastikan akan berjalan dengan sangat mewah. Alasannya karena hadiah pemenang dan match fee saat ini naik dari sebelumnya.
Untuk match fee ada kenaikan dari yang sebelumnya pemenang pertandingan mendapat Rp 125 juta per pertandingan, sekarang menjadi Rp 350 juta. Yang kalah pun sebelumnya Rp 75 juta menjadi Rp 150 juta.
“Ini keenam kalinya. Mohon doanya, selama ini dikerjakan baik dan aman,” ujar Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2024, Maruarar Sirait.
Yang paling dinanti tentu saja hadiah pemenang. Di sini pun hadiahnya menjadi dua kali lipat lebih dari yang sebelumnya.
Jika di Piala Presiden 2022, hadiah untuk sang pemenang sebesar Rp 2 miliar, kini naik menjadi Rp 5 miliar. Kenaikan tersebut tak lain karena uang sponsor yang terus bertambah.
Maruarar Sirait mengatakan saat ini pihaknya sudah mengumpulkan dana dari sponsor senilai Rp48 Miliar. Ia menargetkan pihaknya dapat mendapatkan Rp 50 miliar lebih sebelum kick off terjadi.
“Hadiahnya 5 miliar, lebih besar dari Liga 1 yang satu tahun main. Ini dua minggu main dapat 5 miliar, tapi saya doain ke depan Pak Ferry (Paulus) ke depan liga juga hadiahnya naik lagi,” ujarnya.
“Dengan dukungan yang baik dari Pak Erick (Thohir) Pak Presiden, kita bisa mempertahankan melaksanakan Piala Presiden tanpa APBN, APBD dan BUMN. Saya dapat laporan hingga hari ini sudah Rp48 miliar dari iklan dan sponsor yang masuk,” tambah Bang Ara, sapaan akrab Maruarar Sirait.
PEMBAGIAN GRUP PIALA PRESIDEN 2024:
Grup A
Persib Bandung
Borneo FC
PSM Makassar
Persis Solo
Grup B
Madura United
Bali United
Persija Jakarta
Arema FC
JADWAL PERTANDINGAN PIALA PRESIDEN 2024:
Jumat, 19 Juli 2024 – Grup A di Stadion Si Jalak Harupat Bandung
Persib Bandung vs PSM Makassar Pukul 15.30 WIB
Persis Solo vs Borneo FC Pukul 19.30 WIB
Minggu, 21 Juli 2024 – Grup B di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar
Bali United vs Arema FC Pukul 15.30 WIB
Persija vs Madura United Pukul 19.30 WIB
Senin, 22 Juli 2024 – Grup A di Stadion Si Jalak Harupat Bandung
PSM Makassar vs Persis Solo Pukul 15.30 WIB
Borneo FC vs Persib pukul 19.30 WIB
Rabu, 24 Juli 2024 – Grup B di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar
Madura United vs Bali United Pukul 15.30 WIB
Arema FC vs Persija Pukul 19.30 WIB
Kamis, 25 Juli 2024 – Grup A di Stadion Si Jalak Harupat Bandung
Borneo FC vs PSM Makassar Pukul 15.30 WIB
Persib vs Persis Solo Pukul 19.30 WIB
Jumat, 26 Juli 2024 – Grup B di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar
Madura United vs Arema FC Pukul 15.30 WIB
Bali United vs Persija Pukul 19.30 WIB
Babak Semifinal
Selasa, 30 Juli 2024
Pukul 19.30 WIB
Juara Grup A Vs Runner-up Grup B
Stadion Manahan, Solo
Rabu, 31 Juli 2024
Pukul 19.30 WIB
Juara Grup B Vs Runner-up Grup A
Stadion Manahan, Solo
Perebutan Peringkat Ketiga
Sabtu, 3 Agustus 2024
Pukul 19.30 WIB
Stadion Manahan, Solo
Grand Final
Minggu, 4 Agustus 2024
Pukul 19.30 WIB
Stadion Manahan, Solo
View this post on Instagram