Timnas U-19 Indonesia akan tampil di final ASEAN U-19 Boys Championship 2024 atau sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF. Tim Garuda Muda akan menghadapi Thailand di Stadion Gelora Bung Tomo, Senin (29/7) malam.
Dalam persiapannya, pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri telah memanfaatkan Waktu yang singkat untuk pemulihan para pemainnya. Seperti diketahui, Jarak dari semifinal ke final hanya dua hari saja, tak heran jika ia memanfaatkannya dengan melakukan pemulihan.
“Antara semifinal dan final kita hanya punya waktu satu hari, oleh sebab itu yang paling penting, kami tim pelatih melakukan cara bagaimana recovery pemain, agar mereka benar-benar pulih,” kata Indra.
“Dengan mepetnya waktu, kami membuat sesi di kelas, ada sesi psikolog, bagaimana mereka kesiapan secara mental mereka untuk pertandingan besok,” lanjutnya.
“Sore hari jam 16.00 WIB, kita melakukan recovery secara fisik di kolam renang, dan juga para pemain yang tidak bermain, kita lakukan sesi berbeda.”
“Dan Alhamdulillah sampai siang hari ini para pemain mulai secara perlahan pulih, termasuk mereka juga para tim medis kita bekerja sangat baik melakukan terobosan-terobosan bagaimana supaya recovery pemain cepat pulih,” beber pelatih asal Sumatra Barat itu.
Selain melakukan proses recovery pemain, mereka juga berdiskusi untuk menganalisis pihak lawan. Tentu saja persiapan harus dilakukan sematang mungkin demi bisa meraih hasil yang maksimal.
“Dan juga kita berdiskusi, menganalisa pertandingan Thailand besok, analisa juga dilakukan dengan pemain secara grup, dan juga kita melakukan analisa dengan tim pelatih dengan math analyst statistik kita,” ungkap Indra.
“Alhamdulillah kita sudah bisa mencapai final dan besok tanggal 29 malam, kita akan melakukan pertandingan pamungkas kita melawan Thailand. Mohon doa dan dukungannya dari semua masyarakat pecinta sepak bola Indonesia, supaya kami bisa membawa pulang hasil terbaik,” tutupnya.
Kesuksesan Indra Sjafri membawa timnas U-19 Indonesia ke partai final ternyata meninggalkan setidaknya 5 fakta menarik. Berikut kelima fakta soal Indra Sjafri di laga final.
5. Jawa Timur
Laga menghadapi Thailand nanti akan berlangsung di Jawa Timur, tepatnya di Surabaya. Dalam kariernya, Indra Sjafri memiliki momen bahagia kala tampil di Jawa Timur.
Momen tersebut terjadi saat ia menangani timnas U-19 Indonesia di ajang yang sama. Kala itu Indra Sjafri berhasil membawa timnas U-19 Indonesia juara dengan mengalahkan Vietnam di Sidoarjo.
Setelah bermain imbang 0-0 dalam waktu normal, timnas U-19 Indonesia keluar sebagai juara lewat adu penalti. Saat itu timnas U-19 menang dengan skor 7-6.
Usai 11 tahun berselang, ia akan tampil kembali di laga final yang diselenggarakan di Jawa Timur. Indra Sjafri pun mengharapkan tuah yang sama kala membawa timnya juara di Sidoarjo kala itu.
4. Tiga Kali Lawan Thailand
Laga menghadapi Thailand di partai final nanti akan menjadi yang ketiga untuk Indra Sjafri. Sebelumnya Indra Sjafri pernah bertemu Thailand sebanyak dua kali, yakni di final Piala AFF U-23 2019 dan ASEAN Games 2023 lalu.
Menariknya, dari dua pertemuan sebelumnya menghadapi Thailand di final, tim Indra Sjafri selalu meraih kemenangan. Pada laga final di Piala AFF U-23 2019, timnas U-23 Indonesia berhasil menang dengan skor 2-1.
Untuk di ASEAN Games 2023 lalu, Indonesia sukses mencukur Thailand dengan skor 5-2. Hasil itu juga menjadi yang terbesar untuk Indonesia.
3. Tuah Kesuksesan Sebelumnya
Selain kesuksesan di Jawa Timur, Indra Sjafri pernah mendapatkan tuah kesuksesan sebelumnya saat tampil di Kamboja. Yang pertama saat juara di Piala AFF U-23 2019 yang diselenggarakan di Kamboja.
Empat tahun berselang Indra Sjafri kembali tampil di Kamboja, namun di ajang berbeda yakni ASEAN Games 2023. Dalam ajang tersebut Indra Sjafri mendapatkan tuah kesuksesan sebelumnya di Kamboja dengan keluar sebagai juara di ASEAN Games 2023.
Menariknya, Thailand menjadi lawan di dua ajang yang sukses dimenangkan oleh Indra Sjafri. Tentu saja harapannya di laga nanti ia dapat kembali meraih tuah dari kesuksesan sebelumnya.
2. Peluang Hattrick
Kesuksesan Indra Sjafri membawa timnas U-19 Indonesia melaju sampai ke final ASEAN U-19 Boys Championship ternyata membuka peluang untuk mencatatkan sejarah yang pertama. Ya, Indra Sjafri berpeluang menjadi pelatih Indonesia pertama yang sukses juara di tiga Piala AFF.
Seperti diketahui, Indra Sjafri telah berhasil menjadi juara di dua Piala AFF berbeda. Yang pertama Piala AFF U-19 2013 dan yang kedua Piala AFF U-23 2019.
1. Terbanyak Tampil di Final
Indra Sjafri juga sepertinya layak disebut sebagai pelatih tersukses untuk timnas Indonesia. Bagaimana tidak, sepanjang kariernya menjadi pelatih timnas Indonesia, ia telah sukses membawa timnas Indonesia melaju ke final sebanyak lima kali.
Yang pertama tentu saja di Piala AFF U-19 2013 di Indonesia, lalu ASEAN Games 2019 di Filipina, ketiga di Piala AFF U-23 2019 di Kamboja, keempat ASEAN Games 2023 di Kamboja dan terakhir sekarang, ASEAN U-19 Boys Championship 2024 di Indonesia.
Selain itu, Indra Sjafri juga punya catatan baik kala tampil di final. Persentase kesuksesan Indra Sjafri di final adalah sebanyak 75%. Dalam kata lain, dari empat laga final, ia hanya satu kali gagal keluar sebagai juara.
Kegagalan itu didapat di ASEAN Games 2019 lalu di Filipina. Timnas Indonesia harus kalah 0-3 dari Vietnam.
Untuk kesuksesannya tentu saja saat juara Piala AFF U-19 2013, juara Piala AFF U-23 2019 dan ASEAN Games 2023.
View this post on Instagram