Federasi Futsal Indonesia (FFI) secara resmi menunjuk Hector Souto sebagai pelatih Timnas Futsal Indonesia. Peresmian Souto sebagai pelatih baru Tim Merah Putih digelar di iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta, Sabtu (7/9) malam WIB.
Seperti diketahui, Hector Souto merupakan mantan pelatih Bintang Timur Surabaya, dan dia mengaku sangat tertarik ketika ditawari menjadi pelatih timnas futsal. Dia juga mengungkapkan rencananya untuk Skuad Garuda.
Pelatih kelahiran, 7 Desember 1981 itu memiliki caratan apik ketika berama BTS. Pasalnya ia berhasil membawa BTS menjuarai Piala AFF Futsal Antarklub 2022.
Hanya, pada akhirnya mereka harus berpisah pada September 2023. Tiga gelar dalam waktu singkat merupakan bukti dari julukan The Professor yang disematkan pada dirinya.
“Saya sangat bersemangat untuk memulai perjalanan ini bersama timnas futsal Indonesia. Kami akan bekerja keras untuk mencapai target yang telah ditetapkan, yaitu meningkatkan peringkat tim dan meraih prestasi di berbagai kompetisi,” ungkap Hector Souto.
“Kami akan membangun tim yang memiliki kerja sama solid, kekuatan individu yang luar biasa, serta tekad yang tak tergoyahkan untuk meraih kemenangan.”
Sejatinya, Hector Souto sudah ditunjuk sebagai pelatih Timnas Futsal Indonesia sejak 15 Agustus 2024. Namun, ia baru tiba di Indonesia dan langsung diperkenalkan secara resmi ke publik oleh FFI.
Hector Souto telah memanggil sebanyak 25 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas Futsal Indonesia di Malang. Persiapan itu dilakukan untuk menatap agenda terdekat, yakni Piala AFF Futsal 2024 pada November mendatang.
Tugas berat pun langsung menanti Hector Souto selepas diperkenalkan sebagai pelatih timnas futsal Indonesia. Pelatih berusia 43 tahun itu bakal memimpin skuad Garuda beraksi di Piala AFF Futsal 2024 di Thailand pada November mendatang.
“Saya juga tahu Thailand dan Vietnam, karena saya sempat enam tahun di sana. Saya juga tahu Malaysia, dan mereka akan jadi lawan berat kami di Piala AFF,” tuntas Hector Souto.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal FFI, Michael Victor Sianipar, mengakui bahwa Souto merupakan pelatih dengan segudang pengalaman, dan diharapkan bisa memberikan pengaruh positif bagi timnas futsal Indonesia.
“Kami sangat menghargai kehadiran Coach Hector sebagai pelatih kepala Timnas Futsal Indonesia. Pengalaman dan dedikasi beliau di dunia futsal telah terbukti dan kami percaya bahwa beliau akan membawa perubahan positif dan kemajuan signifikan bagi Timnas Futsal,” kata Michael.
“Coach Hector adalah seorang profesional yang tidak hanya ahli dalam strategi, tapi juga seorang pribadi yang baik dan petarung sejati. FFI berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh dan memastikan bahwa Coach Hector dapat menjalankan tugasnya dengan optimal,” tutupnya.
View this post on Instagram