Gelandang Tranmere Rovers, Sam Foley siap membawa timnya bangkit dari keterpurukan. Usai tak terkalahkan di tiga laga terakhie, Tranmere Rovers harus merasakan kekalahan kembali.
Kali ini kekalahan diderita oleh Tranmere Rovers dari Colchester United. Laga yang awalnya akan berakhir imbang justru harus berubah usai pemain Colchester United mencetak gol di menit ke-95.
Alhasil Tranmere Rovers pun harus keluar dari tiga besar. Meski begitu, mereka hanya terpaut lima poin saja dengan tim peringkat dua, yakni Exeter.
Dalam laga melawan Colchester United, Sam Foley menyayangkan timnya bisa kalah dari sang lawan. Pasalnya selama pertandingan timnya sangat mendominasi permainan.
Atas hasil itu dirinya siap bangkit di pertandingan selanjutnya melawan Carlisle.
“Kami sangat mendominasi pertandingan, tapi hasil akhir tidak sesuai dengan harapan. Tidak cukup untuk menyalahkan diri sendiri, tapi kami harus bangkit membangun kekuatan untuk lebih kuat di pertandingan berikutnya,” jelasnya.
Bukan tanpa alasan, Tranmere Rovers yang menargetkan promosi otomatis ke League One tentu enggan membuang kesempatan mereka. Dengan begitu, kemenangan menjadi target mereka kala menjamu Carlisle di Prenton Park.
“Kami harus memperjuangkan promosi ke League One dan memperbaiki posisi kami. Kami akan menegakan dagu dan kembali melangkah,” ungkapnya.