Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong telah resmi menunjuk 23 pemain untuk diboyong ke Piala Asia U-20 yang akan diadakan di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang.
Sebelumnya saat pemusatan latihan, timnas U-20 Indonesia memanggil 30 pemain untuk menjalani seleksi. Dari 30 nama, Shin Tae-yong kemudian menyeleksinya menjadi 23 nama untuk didaftarkan ke Piala Asia U-20 2023.
Dari 23 pemain yang dibawa, tidak ada nama Marselino Ferdinan di dalam skuad. Marselino baru akan bergabung dengan timnas U-20 Indonesia di bulan April nanti
Saat ini, Marselino Ferdinan baru saja bergabung dengan tim kasta kedua Liga Belgia, KMSK Deinze. Marselino tidak diizinkan klubnya untuk ikut dengan timnas U-20 Indonesia mengarungi Piala Asia U-20 di Uzbekistan nanti lantaran Piala Asia U-20 tidak masuk ke kalender FIFA.
“Jadi, tanggal 8 April begitu KMSK Deinze beres main, tanggal 9 April baru akan gabung Timnas Indonesia U-20 sampai beres Piala Dunia U-20 2023,” ungkap Shin Tae-yong.
Ketidakhadiran Marselino Ferdinan di dalam tim tentu membuat Shin Tae-yong kecewa. Apalagi sebelumnya proses perpindahan Marselino Ferdinan ke Belgia ternyata tanpa sepengetahuan Shin Tae-yong.
Tidak hanya Marselino Ferdinan, Sebelumnya Ronaldo Kwateh juga melakukan hal yang sama sehingga membuat Shin juga bersikap sama.
Meski demikian, Ronaldo Kwateh yang baru bergabung dengan klub kasta kedua Turki, Bodrumspor akhirnya mendapat izin. Aoalagi sepakbola Turki saat ini tengah ditangguhkan pasca-bencana gempa bumi 6 Februari lalu
Selain Marselino Ferdinan, Shin Tae-yong mencoret enam pemain lain.
Mereka adalah Frezy Al Hudaifi (Bhayangkara FC), Barnabas Sobor (Persija Jakarta), Ahmad Raia Irvanza Arditian (Persik Kediri), Arkhan Kaka Putra Purwanto (Persis Solo), Erlangga Setyo Dwi Saputra (Persis Solo) dan Brandon Marsel Scheunemann (PSIS Semarang).
SATU GRUP DENGAN TUAN RUMAH
Timnas U-20 Indonesia akan tergabung di Grup A dengan tuan rumah, Uzbekistan serta Suriah dan Irak. Tentu akan menjadi tantangan tersendiri untuk Indonesia.
Apalagi bermain dihadapan pendukung tuan rumah bisa jadi akan membuat para pemain merasa tertekan.
Demi memantapkan persiapan, para pemain sebelumnya telah menjalani training center (TC) di Jakarta. Bahkan di waktu TC tersebut timnas U-20 Indonesia sempat menjalani mini tournament dengan beberapa negara kontestan Piala Dunia U-20.
Negara-negara tersebut adalah Fiji, Guatemala dan Selandia Baru. Dari tiga laga yang dijalani, timnas U-20 Indonesia menang sekali saat menghadapi Fiji. Sisanya harus menelan kekalahan dari Selandia Baru dan Guatemala.
Berikut Daftar Lengkap 23 Pemain yang Dibawa ke Piala Asia U-20 2023:
Cahya Supriadi, Persija
Sulthan Zaky Pramana, PSM
Marcell Januar Putra, Persis
Muhammad Ferarri, Persija
Kakang Rudianto, Persib
Zanadin Fariz, Persis
Ferdiansyah, Persib
Arkhan Fikri, Arema
Hokky Caraka Brilliant, PSS
Ronaldo Joybera Junior, Bodrumspor FC
Resa Aditya Nugraha, Persija
Achmad Maulana Syarif, Persija
Dimas Juliono Pamungkas, Bhayangkara FC
Robi Darwis, Persib
Muhammad Dzaky Asraf, PSM
Doni Tri Saputra, Persija
Frengky Denaer Missa, Persija
Alfriyanto Nico Saputro, Persija
Rabbani Tasnim Siddiq, Borneo FC
Ginanjar Wahyu Ramadhani, Persija
Hugo Samir, Persis
Daffa Fasya Sumawijaya, Borneo FC
Aditya Arya Nugraha, Persebaya