Sambil mengintip peluang ke empat besar, jamuan Liverpool untuk Aston Villa pada Sabtu (20/5) akan terasa emosional. Anfield akan melihat untuk terakhir kali beberapa pemain yang menghibur mereka dengan aksi gemilang dan gelar.
Liverpool masih melihat peluang untuk ke Liga Champion. Kans itu kecil saja, tapi perlu diintai dengan angka penuh yang sekurangnya akan menekan para pesaing.
Dengan catatan mengesankan di pengujung musim, tujuh kemenangan beruntun dan tdak terkalahkan di sembilan laga terakhir, Si Merah menginginkan tak kurang dari tiga angka. Tugas yang tidak mudah juga karena Aston Villa masih menunjukkan kelanjutan grafik apik sejak ditangani Unai Emery menggantikan Steven Gerrard.
Selain tren performa belakangan ini, Liverpool bisa berharap dapat meneruskan catatan bagus menghadapi Villa. Sejak kekalahan 2-7 di Villa Park, The Reds selalu memenangi lima laga kontra The Villans di semua ajang.
Merseyside Merah memiliki pendorong lain untuk menang. Mereka akan memberikan perpisahan manis sekaligus emosional untuk beberapa pemain yang pernah diandalkan hingga memberikan sejumlah gelar. Laga nanti akan menjadi yang terakhir mereka di Anfield. Setidaknya empat pemain akan dilepas Reds pada akhir musim. Mereka adalah Roberto Firmino, James Milner, Naby Keita, dan Alex Oxlade-Chamberlain.

Milner disebut hampir pasti pindah ke Brighton. “Tidak ada lagi yang bisa saya katakan. Saya telah mengatakannya berkali-kali bahwa apa yang terjadi pada tujuh setengah tahun, semua hal positif, tidak akan ada tanpa James Milner,” ucap Jurgen Klopp dikutip The Guardian.
“Ia membawa karakter kuat dan kepemimpinan dalam tim. Akan aneh tidak melihatnya lagi di Liverpool musim depan. Perannya luar biasa sejak datang ke klub,” ucap kapten Jordan Henderson mengenai deputinya itu.
Bobby Firmino juga akan mendapatkan porsi perhatian besar. Tandanya sudah tergelar pada pekan silam saat Si Merah bertandang ke King Power Stadium, kandang Leicester.
Curtis Jones menyumbangkan dua gol diikuti gol tendangan bebas dahsyat dari Trent Alexander-Arnold. Namun, pendukung Liverpool yang datang ke Leicester menghasilkan pemandangan menggetarkan yang ditujukan buat sang penyerang asal Brasil. Para suporter Merah menyanyikan lagu pujian khas buat Firmino, Si Senor, selama sekitar 15 menit di pengujung laga.
Firmino pun berpeluang mengucapkan perpisahan dengan Anfield dengan cara yang tepat. Pemain yang diboyong Liverpool dari Hoffenheim pada Juni 2015 ini telah berlatih usai pulih dari cedera otot. Firmino tidak masuk daftar pemain cadangan sekalipun saat melawat ke Leicester.
Masalah cedera, dua jenis berbeda, membuat Firmino hanya sekali menjadi starter di Liverpool sejak Piala Dunia. Pemain berusia 31 tahun itu tidak tampil lagi sejak kemenangan 6-1 Liverpool atas Leeds karena cedera otot terakhir.
Dengan kepergian Firmino, Mohamed Salah menjadi satu-satunya yang tertinggal di Liverpool dari trio maut yang pernah menakutkan para lawan. Musim panas lalu, Sadio Mane menjadi mantan anggota trisula yang pertama yang pergi.
Mo Salah mengincar pencapaian tersendiri di dua laga terakhir. Hattrick assist di Leicester membawanya menorehkan 19 gol dan 10 assist sejauh ini, yang menariknya disebut sebagai musim buruk Salah.
Satu gol lagi, penyerang asal Mesir itu akan menjadi pemain pertama pengukir sekurangnya 20 gol dan 10 assist di tiga musim berbeda. Saat ini, torehan tersebut di dua musim berbeda dipegang Salah dan Thierry Henry.
Kali pertama Salah mengukirnya adalah pada musim debutnya. Saat itu, selain memecahkan rekor gol 38 laga dengan 32 gol, pemain berusia 30 tahun itu membuat 10 assist. Ia mengulanginya empat musim silam dengan 23 gol dan 13 assist.
Henry menorehkannya di dua dari delapan musimnya di Arsenal. Pada 2002/03, pemain Prancis ini mencatat 24 gol dan 20 assist. Pada 2004/05, Henry membuat 25 gol plus 14 assist.
Namun, perpisahan emosional dengan kuartet pemain dan potensi rekor baru Salah akan mendapatkan gangguan. Klopp mendapatkan hukuman tidak boleh mendampingi timnya di dua pekan terakhir. Sanksi itu karena bos asal Jerman itu mengkritik wasit usai kemenangan dramatis 4-3 atas Tottenham bulan lalu.
View this post on Instagram