Pernah membayangkan Victor Axelsen tampil di ganda campuran untuk berpasangan dengan Greysia Polii atau Ratchanok Intanon? Atau Lee Yong Dae berduet dengan Kodai Naraoka? Serta Hendra Setiawan tampil di sektor ganda campuran?
Kemungkinan itu (dan beragam kemungkinan lain) bisa saja terwujud di ajang BDMNTN-XL edisi perdana yang akan berlangsung selama empat hari, dari Kamis (31/10) hingga Minggu (3/11) di Istora Senayan.
Meski berkonsep fun-tournament, kehadiran para pebulutangkis dunia di ajang ini tetap menyisipkan gengsi dan persaingan ketat tersendiri.
Nama-nama kondang lain yang ikut serta di ajang ini adalah Kunlavut Vitidsarn, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, Kodai Naroka, Yuta Watanabe, Seo Seung Jae, hingga bintang-bintang asal Indonesia seperti Hendra Setiawan, Sabar Karyaman, dan Gloria Widjaja.
Secara garis besar, belasan pebulutangkis dunia itu akan dibagi ke dalam empat tim, yakni Blitzers, Hurricaanes, Rockets, dan Lightning.
Nantinya, keempat tim itu akan saling bertemu dalam format Round-Robin. Saat bertanding, masing-masing tim harus membagi komposisi pemainnya untuk melakoni laga tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan 3on3 (2 pemain laki-laki dan 1 pemain perempuan).
Jadwal tersebutlah yang memungkinkan pemain-pemain tunggal seperti Axelsen, Vitidsarn, atau Naroka, bisa hijrah di sektor ganda atau 3on3.
Vice versa, tidak tertutup kemungkinan pula pemain-pemain spesialis ganda seperti Polii, Lee Yong Dae, Watanabe, diplot untuk tampil di sektor tunggal.
Keputusan terkait komposisi pemain yang diturunkan menjadi tanggung jawab dari masing-masing kapten tim.
“Karena ajang ini mengedepankan hasil tim dan bukan individual, lalu seluruh pemain pun belum tahu akan tampil di sektor mana dan akan melawan siapa, jadi semuanya tergantung pada strategi dari masing-masing tim,” ujar Lee Yong Dae.
Meski masih buta akan kekuatan lawan Pemain legendaris asal Korea Selatan itu tetap optimis timnya, Rockets, bisa berbicara banyak di ajang ini.
“Berhubung di tim saya, ada tiga peraih medali emas Olimpiade, termasuk saya, jadi tim ini sudah cukup baik dan saya kira kami punya peluang yang bagus pula,” lanjut Lee Yong Dae.
===
DAFTAR PEMAIN DAN JADWAL LENGKAP BDMNTN-XL
Blitzers:
- Kunlavut Vitidsarn (India)
- Pornpawee Chochuwong (Thailand)
- Alexandra Boje (Denmark)
- Ee Wei Toh (Malaysia)
- Sabar Karyaman Gutama (Indonesia)
- Seung Jae Seo (Korea Selatan)
- Yew Sin Ong (Malaysia)
Hurricanes:
- Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)
- Aya Ohori (Jepang)
- Selena Piek (Belanda)
- Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)
- Aaron Chia (Malaysia)
- Mathias Christiansen (Denmark)
- Ee Yi Teo (Malaysia)
Lightning:
- Viktor Axelsen (Denmark)
- Ratchanok Intanon (Thailand)
- Ashwini Ponnappa (India)
- Greysia Polii (Indonesia)
- Yuta Watanabe (Jepang)
- Tang Chun Man (Hong Kong)
- Wooi Yik Soh (Malaysia)
Rockets:
- Kodai Naraoka (Jepang)
- Yeo Jia Min (Singapura)
- Misaki Matsutomo (Jepang)
- Tse Ying Suet (Hong Kong)
- Hendra Setiawan (Indonesia)
- Tang Jie Chen (Malaysia)
- Yong Dae Lee (Korea Selatan)
===
JADWAL
Kamis, 31 Oktober 2024
- 12:00 WIB – Hurricanes vs Rockets
- 18:00 WIB – Lightning vs Blitzers
Jumat, 1 November 2024
- 13:30 WIB – Blitzers vs Rockets
- 19:30 WIB – Lightning vs Hurricanes
Sabtu, 2 November 2024
- 12:00 WIB – Rockets vs Lightning
- 18:00 WIB – Blitzers vs Hurricanes
Minggu, 3 November 2024
- 11:00 WIB – Grand Final
View this post on Instagram