Liverpool berkesempatan memperlebar jarak keunggulan mereka di klasemen Premier League. Namun, Aston Villa di rumahnya berpeluang besar menjegal niat The Reds tersebut pada Rabu (19/2).
Beberapa indikasi terlihat menjelang pertarungan ke-26 bagi kedua klub di Premier League. Tanda-tanda itu mengarah kepada sulitnya Liverpool meraih kemenangan di Villa Park. Satu angka tampaknya sudah lumayan buat Virgil van Dijk dkk. sepulang dari sana.
Park Beda Musim Ini
Aston Villa tentu mesti bertarung keras untuk bisa mengalahkan Liverpool. Si Merah hanya sekali kalah dalam 14 benturan terakhir. Sisanya berupa 11 kemenangan.
Lebih lanjut, Reds bisa menyodorkan sejarah bagus di Villa Park. Tempat itu memberikan lebih banyak kemenangan (43 kali) dan gol (160 buah) untuk Liverpool daripada stadion lain di luar Anfield.
Namun, Villa mencuat sebagai jago kandang musim ini. Skuad besutan Unai Emery itu tercatat tak terkalahkan di 12 partai kandang, separuhnya berujung kemenangan.
Pekan lalu, Villans tertahan di kandangnya saat menjamu klub promosi yang tengah berjuang keluar dari zona degradasi, Ipswich Town. Villa akan menebusnya pada tengah pekan ini untuk publik Villa Park meski Liverpool jauh lebih kuat daripada The Tractor Boys.
Lesu dari Anfield
Liverpool memenangi pertandingan terakhir mereka di Anfield atas Wolverhampton Wanderers. Hasil itu merupakan kemenangan ke-18 yang dicetak Mohamed Salah cs. di Premier League, dan memperpanjang goresan tak terkalahkan menjadi 18 laga dengan catatan samping 14 kali menang dan 7 seri.
Namun, kemenangan itu dilalui dengan performa jelek. Untuk pertama kalinya sejak dilakukan pencatatan statistik soal tembakan, Si Merah gagal melepaskan sebiji shot on goal pun selama satu babak di rumahnya yang angker itu.
Momok Ollie
Faktor yang penting buat Aston Villa untuk menghadang langkah Liverpool besutan Arne Slot adalah Ollie Watkins. Sang penyerang menjadi momok cukup besar buat sejumlah klub termasuk Liverpool.
Watkins telah mencetak lima gol ke gawang Liverpool. Jumlah itu hanya kalah dari tujuh gol Watkins ke gawang Brighton dan enam ke gawang Arsenal.
Dengan pertahanan kubu tamu yang kerap masih berlubang, Watkins bisa menambah lagi koleksi golnya ke gawang Si Merah yang sangat mungkin akan dijaga Alisson Becker.
View this post on Instagram